Cara Menghitung Berat Badan Ideal dengan Excel

Berat badan ideal adalah dambaan setiap orang terutama kaum hawa. Diet berlebihan dapat mengakibatkan datangnya penyakit yang tidak diharapkan. Untuk itu Anda harus mengetahui berapa berat badan ideal Anda seharusnya?
Pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang rumus bagaimana mengetahui berat badan ideal yang seharusnya. Ada 3 hal yang bisa kita hitung berapa berat badan ideal yang dimiliki seseorang
  1. Untuk bayi berumur 0 s.d. 1 tahun
  2. Anak-anak berumur 1 s.d. 10 tahun
  3. dewasa berumur lebih dari 10 tahun

Berat badan ideal untuk bayi berumur 0 s.d. 1 tahun dapat menggunakan rumus 


BBI = (umur (bln) / 2 ) + 4

Berat badan ideal untuk anak-anak  berumur 1 s.d. 10 tahun dapat dihitung dengan menggunakan rumus

BBI = (umur (thn) x 2 ) + 8

Berat badan ideal untuk orang dewasa lebih dari 10 tahun bisa menggunakan perhitungan

BBI = (TB - 100) x 90%

Bagaimana cara membuat rumus untuk menghitung berat badan ideal tersebut?
Langkah-langkah membuat rumus menghitung berat badan ideal dengan menggunakan Ms. Excel

  1. Buat 3 buah sheet masing-masing diberi nama yang berbeda seperti gambar berikut

  2. Pada sheet pertama silakan ganti nama sheet dengan "0-1th" dan tulis format seperti gambar dibawah ini kemudian tulislah rumus excel di cell C6 dengan formula =IF(C5="";"";(C5/2)+4)
  3. Pada sheet kedua ganti nama sheet dengan nama "0-10th" dan tulislah data kira-kira seperti gambar berikut kemudian tulis pula rumus di cell C6 dengan formula =IF(C5="";"";(C5*2)+8)
  4. Pada sheet sheet ketiga ganti nama sheet dengan "dewasa" kemudian format tulisan kira-kira seperti gambar berikut dibawah jika bebeda juga silakan saja kemudian tulis pula rumus dengan bentuk penulisan =IF(C5="";"";(C5-100)*90%)
  5. Silakan coba isikan data data masing-masing sesuai dengan kondisi umur Anda atau umur anak dan bayi anda, maka  berat badan ideal akan secara otomatis terlihat.

Oia, untuk memudahkan anda menghitung atau Anda tidak ingin ruwet membuat rumus di excel saya akan coba membuat sebuah aplikasi untuk menghitung berat badan ideal versi excel sehingga aplikasi ini anda tidak usah repot membuatkan rumus. cukup masukan saja umur dan kategori Anda sehingga berat badan ideal dapat terlihat dengan hanya memasukan data umur.

Untuk bisa membuat aplikasi penghitung berat badan ideal ini cukup Anda ikuti langkah-langkah diatas, namun agar sedikit kelihatan lebih keren silakan buat menu atau desain sesuai dengan kreasimu. Bagaimana bentuk dari aplikasi penghitung berat badan ideal tersebut? Insya Allah pada posting berikutnya akan saya upload dan Anda bisa download secara gratis tanpa bayar.

Jika ada pertanyaan mengenai bagaimana menghitung berat badan ideal menggunakan rumus excel silakan kasih komentarnya dibawah.

Update:
Untuk seorang ibu hamil tentunya berbeda cara menghitung berat badan ideal karena ibu hamil berat badan akan ditambahkan dengan janin dalam kandungan. Silakan lihat bagaimana cara mengetahui masa kehamilan

0 Response to "Cara Menghitung Berat Badan Ideal dengan Excel"

Posting Komentar

Tulisan ini Bermanfaat..? Silakan berkomentar sesuai topik artikelnya, tidak dianjurkan menggunakan kata-kata yang dapat menimbulkan hal negatif. Mohon maaf apabila tidak memiliki etika akan Admin HAPUS tanpa pemberitahuan kembali. Terimakasih... salam Exceler