Tuturial Dasar bagaimana memformat di Ms. Excel?
Format yang akan saya bahas adalah bagaimana cara membuat sebuah bentuk cell/format cell. Seperti yang telah diketahui bersama bahwa cell di dalam excel mengandung beberapa jenis format misalnya saja ketika akan menuliskan tanggal maka format cell seharusnya menggunakan format tanggal, apabila dalam cell berisi data keuangan berarti kita harus memformat cell tersebut dengan data Curenccy dengan berbagai macam symbol mata uang dari berbagai Negara tersedia disini. Ternyata hebat ya? Excel sudah tahu berbagai macam mata uang dan simbolnya termasuk Indonesia juga symbol Rp telah ada di Ms. Excel ini.Ada beberapa jenis format data excel standard an apa saja format tersebut? Berikut adalah uraian jenis dan fungsi format data cell pada Ms. Excel
- General, format cell yang digunakan tanpa memperhatikan format secara spesifik
- Number, digunakan ketikan cell memerlukan format seperti hitungan angka numeric misanya 0-9
- Currency, bisanya digunakan ketika akan membuat sebuah format data berupa data keuangan yang biasanya akan diberikan symbol mata uang Negara dan fasilitas ini juga mampu memberikan angka di belakang koma (decimal)
- Accounting, fungsi dari accounting adalah sama halnya seperti currency
- Short date, berfungsi untuk memformat data yang membutuhkan data tanggal misalnya tanggal 02-06-1998
- Long date, fungsinya sama seperti short date namun disini format tanggal yang dimasukan berformat panjang misalnya “01 Desember 2014”
- Times, digunakan untuk format data waktu misalnya, 08:00
- Percentage, digunakan untuk memformat data berupa persentase misalnya akan menuliskan komisi 75%
- Fraction, digunakan untuk memformat data berupa pecahan misalnya 1/2, 3/4 dan sebagainya
- Scientific , digunakan untuk membuat format data berupa pangkat, misalnya 2 pangkat 2
- 11.Text, fungsi dari format text ini biasanya digunakan ketika akan menuliskan nomor HP dimana angka nol tidak akan dicantumkan pada tulisan maka untuk menghidari hal tersebut gunakan format text misalnya 08522400xxxx nah, jika diketikan di Ms. Excel nomor tersebut maka akan muncul “8522400xxxx”
Baiklah jika Anda telah mengetahui berbagai format cell di Ms. Excel berikut saya akan berikan beberapa contoh penulisan dan penggunaan format cell tersebut
Penggunaan format cell keuangan (Currency)
Misalnya di Ms. Excel Anda akan membuat data keuangan seperti yang terlihat berikut ini (bagaimana cara membuat tabel sudah saya bahas pada artikel dasar excel sebelumnya)
Dari tabel diatas jelas bahwa kita akan kesulitan membaca data gaji karyawan dan tentunya harus dibuat pemisah tiga angka ketika menulis 1000000 maka seharusnya 1.000.000 atau Rp. 1.000.000 hal ini bukan dilakukan secara manual yaitu degan cara mengetikka titik setiap ribuan dan mengetikan mata uang Rp. Sebelum angka. Jika hal ini diketikan secara manual saya jamin ketikan akan melakukan penjumlahan dan pengolahan data angka data tersebut dianggap salah dan computer atau aplikasi excel tidak akan mampu membacanya. Disinilah fungsinya Anda harus memformat cell tersebut dengan data format Currency langkhanya adalah sebagai berikut
- Blok data angka keuangan tersebut, ingat hanya data keangan saja yang diblok yaitu range D5:D9 kemudian klik
- Jika berhasil akan terlihat seperti gambar berikut
- Silakan lihat secara otomatis desima 2 angka dibelakang koma akan muncul dengan sendirinya dan mata uang akan muncul juga dengan sendirinya namun secara default mata uang tersebut masih berupa dolar silakan rubah dengan mata uang Indonesia dengan cara mengganti nya dengan cara klik Acounting number format kemudian pilih more accounting format
- Jika sudah selesai maka akan muncul jendela Format dan pilih category Accounting, kemudian ganti juga symbol menjadi “Rp. Indonesia”
- Klik OK, kemudian lihat hasilnya akan tampak seperti gambar berikut
- Selesai,
Jika tampilan seperti tabel berikut saya yakin akan sangat mudah dalam membaca dengan keuangan. Demikain tutorial singkat tetang pengenalan berbagai jenis format cell pada Ms. Excel ini semoga dapat bermanfaat.
0 Response to "Pengenalan Berbagai Jenis Format Cell Di Ms. Excel 2007"
Posting Komentar
Tulisan ini Bermanfaat..? Silakan berkomentar sesuai topik artikelnya, tidak dianjurkan menggunakan kata-kata yang dapat menimbulkan hal negatif. Mohon maaf apabila tidak memiliki etika akan Admin HAPUS tanpa pemberitahuan kembali. Terimakasih... salam Exceler