Bagaimana cara membuat Progress Bar menggunakan VBA di Ms. Excel 2010? Progress Bar maksudnya adalah bahwa ada sebuah proses yang sedang berjalan ketika membuka sebuah informasi hal ini sering kita lihat ketika Menginstal sebuah aplikasi baru ke komputer kita dan progress bar ini biasanya ada yang seperti bar yang berjalan dari arah kiri ke kanan dan ada juga yang berupa persentase bahkan ada yang menggunakan keduanya.
Pada kesempatan kali ini saya akan membuat sebuah progress bar dengan menggunakan script VBA pada Ms. Excel versi 2010. Progress bar ini saya definisikan dalam sebuah persentase secara berurut dari 1% hingga 100% dan apabila setelah mencapai 100% UserForm akan keluar secara otomatis. Lalu bagaimana caranya dan seperti apa script VBA nya?
Cara Membuat Progress Bar 1% - 100% Menggunakan UserForm
Dalam pembuatan progress bar ini dibutuhkan satu buah UserForm dan satu buah Module kemudian script VBA dituliskan pada Module tersebut. Yang belum tahu mengenai cara membuat UserForm silakan lihat artikel sebelumnya tentangPengenalan Dasar Membuat UserForm VBA ExcelLangkah-langkah membuat Progress Bar
Pertama silakan buat sebuah UserForm dan ganti Properties UserForm1 menjadi sebagai berikut :
Back Color : &H000000FF&Tahap Berikutnya silakan buat satu buah Label dari ToolBox dan ganti Properties nya menjadi seperti berikut
Captions : Progress
Name : LabelProgress
Caption :
BackColor : &H000000FF&
Tahap Ketiga silakan buat sebuah Frame dari ToolBox dan ganti propertiesnya menjadi
Name : FrameProgress
BackColor : &H000000FF&
Label :
For Color : &H00FFFFFF&
Font : Tahoma, Blod, 18
Tahap ke-empat silakan buat satu buah Module kemudian ketikkan Script VBA berikut
Sub ShowUserForm()Tahap ke-Lima silakan Anda klik kanan pada UserForm kemudian pilih View Code dan ketikkan Script VBA berikut
UserForm1.Show
End Sub
Sub Main()
Dim Hitung As Integer
Dim JmlBaris As Integer, JmlKolom As Integer
Dim r As Integer, c As Integer
Dim Aksi As Single
Application.ScreenUpdating = False
Hitung = 1
JmlBaris = 600
JmlKolom = 50
For r = 1 To JmlBaris
For c = 1 To JmlKolom
Worksheets("sheet3").Cells(r, c) = Int(Rnd * 1000)
Hitung = Hitung + 1
Next c
Aksi = Hitung / (JmlBaris * JmlKolom)
UpdateProgressBar Aksi
Next r
Unload UserForm1
End Sub
Sub UpdateProgressBar(Aksi As Single)
With UserForm1
.FrameProgress.Caption = Format(Aksi, "0%")
.LabelProgress.Width = Aksi * _
(.FrameProgress.Width - 10)
End With
DoEvents
End Sub
Private Sub UserForm_Activate()
UserForm1.LabelProgress.Width = 0
Call Main
End Sub
Tahap Terakhir silakan RUN kemudian lihat hasilnya. Sebuah progres bar berupa persentase antara 1% sampai dengan 100% akan berjalan secara berurut kemudian lihat juga pada Sheet3 terlihat pada range A1:T600 telah terbuat data secara acak
Demikian, mudah bukan? semoga bermanfaat, jangan lupa komentarnya ya
trimakasih atas infonya sangat berguna, semoga jadi ilmu yang bermanfaat. untuk mempercepat gimana caranya? kayaknya terlalu lambat berjalannya progress bar... nya. trimakasih
BalasHapus