Cara Membuat Grafik Laporan Penjualan Sales Per Wilayah Dengan Excel

Membuat laporan hasil penjualan berupa grafik Excel 2007. Hal ini tentu dibutuhkan ketika seorang pimpinan katakanlah Manajer Marketing akan melihat apakah target penjualan barang tercapai atau seorang pimpinan bisa melihat serta mampu menganalisa hasil penjualan tiap bulan. Laporan berupa grafik memang sangat tidaklah sulit karena untuk membuat grafik di Ms. Excel harus tersedia sebuah tabel data yang akan dilaporkan atau yang menjadi sumber dari grafik yang akan dibuat.

Kali ini saya akan membahas bagaimana cara membuat grafik penjualan dari beberapa sales wilayah di 4 Kabupaten. Saya akan membahas secara rinci tahap demi tahap. Oke langsung saja berikut caranya.

Langkah pertama
Tahap pertama Anda harus memiliki sebuah tabel penjualan contoh saya akan buat sebuat tabel seperti berikut ini

Cara membuat grafik laporan



Dari data tabel diatas terlihat ada 4 sales wilayah untuk kabupaten Majalengka, Cirebon, Kuningan, dan Indramayu. kemudian dari masing-masing sales wilayah terdapat jumlah nominal hasil penjualan per bulan dari Januari sampai dengan Juni. Setelah tersedia atau Anda membuat tabel langkah berikutnya adalah menyisipkan sebuah grafik dengan cara blok terslebihh dahulu untuk penghasilan perbulan sale Kabupaten Majalengka silakan blok dari cell C3:H3 kemudian klik menu Insert lalu cari tab ribbon Column


Laporan grafik dengan Excel



Tahap Kedua
Setelah Anda memilih jenis grafik model 2-D Column maka secara otomatis akan terbentuk sebuah grafik model 2-D Column Anda bisa lihat hasilnya seperti berikut ini


tutorial membuat grafik dengan excel


Langkah Ketiga
Tahap berikutnya setelah tabel tersbeut adalah Anda harus mengganti nama Series1 menjadi MAJALENGKA dengan cara klik Select Data pada menu Design sehingga akan muncul sebuah jendela seperti berikut ini


cari data grafik


Perhatikan gambar diatas dan ikuti langkahnya kita akan mengganti nama Series1 menjadi MAJALENGKA karena grafik yang dibuat merupakan data khusus untuk Sales wilayah MAJALENGKA


Mengganti nama series grafik excel


Dari gambar diatas pada kotak Legend Entries (Series) kita akan mengganti nama Series1 silakan klik nama tersebut kemudian klik menu Edit kemudian klik atau select pada tulisan MAJALENGKA sehingga akan tertulis sebuah rumus atau formula =Sheet1!$B$3


merubah series grafik


Silakan klik OK sehingga grafik akan berubah nama Series1 menjadi MAJALENGKA




Langkah Ketiga
Tahap berikutnya adalah Kita akan membuat data grafik untuk sale kedua yaitu CIREBON untuk Series Name silakan ketikkan =Sheet1!$B$4 atau cara lain bisa Anda tuliskan seperti cara diatas yaitu dengan cara klik pada tulisan CIREBON lalu untuk Series Value silakan ketikkan =Sheet1!$C$4:$H$4 atau bisa juga Anda blok untuk penghasilan setiap bulan Sales Cirebon yaitu range C4:H4



Lalu silakan klik OK untuk Sales Kuningan dan Indramayu caranya sama seperti cara diatas silakan diikuti sehingga hasil grafik akan menjadi seperti berikut ini

tutorial membuat grafik excel lengkap


Perhatikan gambar diatas grafik untuk setiap Sales dari 4 wilayah sudah berhasil dibuat langkah berikutnya adalah bagaimana cara merubah Horizontal Categori axis dan ini akan saya bahas pada tutorial  berikutnya jadi tetap Anda ikuti tutorial bagaimana membuat grafik pada Ms. Excel di blog ini.

Anda bisa simak Bagaimana Cara Membuat Grafik Gaji Karyawan Model Pie 3D

Demikian cara membuat grafik penjualan per wilayah untuk penghasilan perbulan. Semoga tutorial kali ini bermanfaat.

0 Response to "Cara Membuat Grafik Laporan Penjualan Sales Per Wilayah Dengan Excel"

Posting Komentar

Tulisan ini Bermanfaat..? Silakan berkomentar sesuai topik artikelnya, tidak dianjurkan menggunakan kata-kata yang dapat menimbulkan hal negatif. Mohon maaf apabila tidak memiliki etika akan Admin HAPUS tanpa pemberitahuan kembali. Terimakasih... salam Exceler