Tentang EMIS
Emis merupakan bagian data dan informasi pendidikan khususnya sistem informasi pendafataan pendidikan dibawah Kemenag. Nama atau sebutan EMIS berasal dari salah satu komponen proyek Pinjaman Luar Negeri - JSEP, kemudian BEP dan selanjutnya agar ada kesinambungan, sejak tahun anggaran 2001 EMIS berada dibawah Bagian Proyek "Pengembangan EMIS Perguruan Agama Islam Tingkat Dasar" didanai oleh APBN. Pada awalnya EMIS hanya mendata Madrasah Tsanawiyah Model yang menjadi sasaran JSEP (1997-1998). Pada proyek BEP pendataan dilanjutkan untuk Madrasah Ibtidaiyah, dan Madrasah Tsanawiyah Negeri dan Swasta diseluruh Indonesia (1998- April 2002), sedangkan Madrasah Aliyah dan Pondok Pesantren menjadi bagian yang tidak dapat dielakan, sebagai akibat samping dari kegiatan EMIS dalam mendata lembaga pendidikan Islam, disamping data dan informasi tentang lembaga-lembaga tersebut memang sangat dibutuhkan. Bahkan terus berkembang hingga pendataan Perguruan Tinggi Agama Islam, Guru Agama Islam pada sekolah umum, lembaga-lembaga pendidikan Islam lainnya, serta lembaga-lembaga pendidikan Islam non formal, TPA/TKA. Beberapa jenis lembaga yang terakhir disebutkan masih dalam taraf proses dan rencana pengembangan pada tahun-tahun mendatang.
Jenis Formulir Pendidikan lainnya untuk dibawah Kemdiknas adalah Formulir F-PD, F-PTK, F-Sek silakan DownloadPendataan Emis dengan Form
Setiap tahun Pelajaran baru atau semester biasanya pendataan EMIS melalui aplikasi dilaksanakan seperti yang terjadi di tahun pelajaran baru 2015/2016 semester genap ini. Melalui situs remisnya pendis.kemenag.go.id ada formulir isian yang harus diisi oleh beberpa komponen pendidikan dibawah Kemenag dan Berikut formulir yang bisa didownload berupa file Excel
Download Formulir EMIS untuk Pengawas Madrasah
Form Pengawas Madrasah TP 2015-2016
Download Formulir Emis Tingkat RA :
Form RA TP 2015-2016 (Lembaga) Format ExcelDownload Formulir Emis Tingkat MI :
Form RA TP 2015-2016 (Lulusan) Format Excel
Form RA TP 2015-2016 (Personal) Format Excel
Form RA TP 2015-2016 (Siswa) Format Excel
Form MI TP 2015-2016 (Lembaga) Format ExcelDownload Formulir Emis Tingkat MTs :
Form MI TP 2015-2016 (Lulusan) Format Excel
Form MI TP 2015-2016 (Personal) Format Excel
Form MI TP 2015-2016 (Siswa) Format Excel
Form MTs TP 2015-2016 (Lembaga) Format ExcelDownload Formulir Emis Tingkat MA :
Form MTs TP 2015-2016 (Lulusan) Format Excel
Form MTs TP 2015-2016 (Personal) Format Excel
Form MTs TP 2015-2016 (Siswa) Format Excel
Form MA TP 2015-2016 (Lembaga) Format Excel
Form MA TP 2015-2016 (Lulusan) Format Excel
Form MA TP 2015-2016 (Personal) Format Excel
Form MA TP 2015-2016 (Siswa) Format Excel
Bagaimana Cara Mengisi Formulir EMIS Tahun 2015/2016 Semester Genap ini?
Berikut saya uraikan tahapan pengisian yang sebenarnya sudah tercantum dalam formulir tersebut
- File ini terdiri dari 3 sheet :
i).Sheet "Petunjuk" : berisi petunjuk pengisian instrumen data Pengawas Madrasah TP 2015/2016
ii).Sheet "Pengawas" : berisi format pendataan Pengawas yang harus diisi dan dilengkapi oleh setiap Pengawas Madrasah
iii).Sheet "Validasi Data" : berisi hasil validasi terhadap pengisian data pada sheet "Pengawas" - Setiap Pengawas Madrasah harus melakukan updating data dengan menggunakan file format pendataan ini.
- Tidak diperkenankan untuk membuat format pendataan sendiri atau memodifikasi format pendataan ini baik menghapus dan/atau menambah kolom.
- Dimohon untuk melakukan input secara manual. Tidak disarankan untuk melakukan fungsi "Copy & Paste" secara sembarangan karena akan
menghilangkan fungsi validasi data. Jika melakukan "Copy & Paste", lakukan "Copy & Paste : Special - Value" - Untuk setiap kata atau nama yang mengandung karakter tanda petik, penulisan mohon menggunakan karakter tanda petik (`) di bawah tombol Esc.
- Jangan mengisi data pada baris data yang tidak memiliki format (border).
- Jika jumlah baris data yang berformat kurang, dimohon untuk menginformasikannya kepada EMIS Pusat.
- Petunjuk pengisian data juga dapat dibaca pada setiap kolom cell yang akan diisi. Mohon dibaca dengan seksama.
- Setelah melengkapi seluruh data pada sheet "Pengawas", periksa hasil validasinya pada sheet "Validasi Data".
- Pemeriksaan hasil pengisian data pada sheet "Validasi Data", harus dimulai dari kolom yang paling kiri, seterusnya hingga kolom yang paling kanan.
- Jika pada sheet "Validasi Data" masih terdapat kolom yang datanya dianggap tidak sesuai atau meragukan, periksa kembali sheet "Pengawas" dan
- Setelah tidak ada satupun pengisian data yang salah dan meragukan, simpan file ini ke dalam format file Excel (boleh berekstensi "xlsx" atau "xls").
- Kirimkan file data Pengawas yang sudah lengkap dan akurat ke Seksi Pendidikan Madrasah/Pendis di Kankemenag Kab./Kota.
- Seksi Pendidikan Madrasah/Pendis di Kankemenag Kab./Kota selanjutnya berkewajiban untuk mengirimkan file data Pengawas yang sudah digabung
secara lengkap dan akurat ke Bidang Pendidikan Madrasah/Pendis di Kanwil Kemenag Propinsi. - Bidang Pendidikan Madrasah/Pendis di Kanwil Kemenag Propinsi selanjutnya berkewajiban untuk mengirimkan file data Pengawas yang sudah digabung secara lengkap dan akurat ke Subbag Sistem Informasi Setditjen Pendidikan Islam (EMIS Pusat).
- Penjelasan Kolom-Kolom Data (Mohon Dibaca Dengan Teliti) :
Terima kasih semoga bermanfaat
OK SIP SANGAT MEMBANTU
BalasHapus