Kotak pesan yang muncul biasanya ada beberapa alasan bagi seorang programer dalam hal ini programer excel VBA dengan tujuan misalnya untuk memperingati user bahwa ada kesalahan entri atau bahkan pesan peringatan. Pada materi kali ini saya akan membahas bagaimana cara membuat sebuah kotak pesan yang muncul dimana hanya ada 2 pilihan yaitu YES dan NO.
Simak:Contoh :
Contoh Pesan ketika Berpindah Cell
Buatlah 1 buah module dan ketikan coding berikut ini
Sub KotakPesan()Dari coding diatas akan menghasilkan sebuah kotak pesan seperti tampilan dibawah ini
Dim Jawaban
Jawaban= MsgBox("Apakah Anda sedang belajar VBA", vbYesNo + vbQuestion, "Pertanyaan")
End Sub
Sebuah pesan pertanyaan yang disertai dengan simbol " Tanda Tanya " dan disertai dengan tulisan "Apakah Anda sedang belajar VBA" dan ada 2 buah tombol yaitu "YES" dan "NO" dan yang paling penting adalah tombol Close "X" di sudut kanan atas kotak pesan tersebut tidak bisa di klik / disable.
Bagaimana cara memanggil module kotak pesan tersebut?
Ada beberapa cara untuk memanggil module kotak pesan tersebut, Anda bisa menggunakan tombol untuk mengaktifkan pesan nya atau bisa juga ketika workbook aktif, atau ada juga ketika terjadi perpindahan pada pointer /perubahan pada worksheet hal ini tergantung kepada Anda.Dalam kasus ini saya akan mencoba dengan prosedur ketika workbook baru dibuka maka Anda harus menempatkan / menambahkan coding pada Workbook.
Cara Lain :
Membuat Pesan Peringatan dengan VBA/Macro Excel
Gunakan object Workbook pada VBA editor anda kemudian pilih prosedure Open dan ketikkan coding berikut untuk memanggil kotak pesan YES dan NO tersebut
Private Sub Workbook_Open()Perhatikan contoh saya dalam bentuk gambar
Call KotakPesan
End Sub
Contoh diatas merupakan pemanggilan module KotakPesan, lalu bagaimana jika Anda akan memanggil modul tersebut dengan sebuah tombol? Cukup sederhana Anda tinggal buat tombol dengan menggunakan CommandButton dari menu Depelover kemudian buat di worksheet
Jika Anda sudah pernah membuat commandbutton maka silakan klik tombol edit, namun jika Anda baru membuat tombol maka silakan klik New kemudian ketikkan coding berikut
Sub Button1_Click()Silakan coba juka CommandButton1 Anda klik maka akan muncul pesan seperti tampilan gambar ke-1 diatas.
Call KotakPesan
End Sub
Demikian, semoga bermanfaat dan selamat mencoba.
Coba Belajar lagi Contoh Coding Pesan dengan VBA
0 Response to "Cara Membuat Pesan YES dan NO dengan VBA"
Posting Komentar
Tulisan ini Bermanfaat..? Silakan berkomentar sesuai topik artikelnya, tidak dianjurkan menggunakan kata-kata yang dapat menimbulkan hal negatif. Mohon maaf apabila tidak memiliki etika akan Admin HAPUS tanpa pemberitahuan kembali. Terimakasih... salam Exceler