Cara Cepat Menjumlahkan Angka Dalam Text dengan VBA

Pernahkah Anda memiliki data angka yang menyatu dengan data text? Jika pernah bagaimana cara menjumlahkannya? Nah, pada kesempatan kali ini saya akan membahas bagaimana cara menjumlahkan data angka yang menempel dalam data text?

Perhatikan tabel data berikut ini


Dari data diatas terdapat jumlah beberapa item dimulai dari jumlah buku sebanyak 33, jumlah pulpen sebanyak 15, jumlah pernggaris sebanyak 45 data tersebut akan dijumlahkan. Data kedua adalah jumlah bola voli sebanyak 21, jumlah bola basket sebanyak 63 kemudian dijumlahkan. Data berikutnya adalah jumlah komputer sebanyak 22, jumlah printer sebanyak 32 kemudian dijumlahkan dan terakhir jumlah tinta sebanyak 102, catrid sebanyak 15, dan tooner sebanyak 15 kemudian dijumlahkan.

Jika Anda menjumlahkan dengan rumus SUM maka hal tersebut tidak akan berhasil karena ada beberapa data text yang akan dijumlahkan.

Lihat contoh Cara Menjumlahkan Otomatis dengan AutoSUM

Untuk mengatasi masalah penjumlahan dengan kasus seperti diatas kita akan menggunakan bantuan VBA dengan cara sebagai berikut:

Silakan tekan F11 untuk masuk ke VBA editor kemudian buat satu buah modul kemudian ketikkan script VBA berikut ini

Function JumlahkanAngkanya(rngS As Range, Optional strDelim As String = " ") As Double
Dim Nomor As Variant, Data As Long
Nomor = Split(rngS, strDelim)
For Data = LBound(Nomor) To UBound(Nomor) Step 1
JumlahkanAngkanya = JumlahkanAngkanya + Val(Nomor(Data))
Next Data
End Function
Lalu bagaimana cara menjumlahkan data yang ada pada cell A1? silakan ketikkan rumus di cell B1 dengan formula :

=JumlahkanAngkanya(A1)

Silakan lihat hasilnya kemudian untuk cell B2 sampai B4 silakan copykan rumus tersebut sehingga menghasilkan angka berikut ini


 Jreng, berhasil kan. semoga bermanfaat dan selamat mencoba.

0 Response to "Cara Cepat Menjumlahkan Angka Dalam Text dengan VBA"

Posting Komentar

Tulisan ini Bermanfaat..? Silakan berkomentar sesuai topik artikelnya, tidak dianjurkan menggunakan kata-kata yang dapat menimbulkan hal negatif. Mohon maaf apabila tidak memiliki etika akan Admin HAPUS tanpa pemberitahuan kembali. Terimakasih... salam Exceler